Website/artikel - http://www.tribunnews.com
Kategori Olahraga
Keterangan
Duet Andres Iniesta dan David Silva, Spanyol
berkali-kali berusaha menekan pertahanan Kroasia.
Namun disiplin permainan yang ditunjukkan tim
asuhan Slaven Bilic itu, mampu menahan semua
serangan yang dibangun pemain Tim Matador.
Demikian pula Kroasia beberapa kali serangannya
mengancam gawang Iker Casillas. Para pemain
Kroasia tampil optimis menghadapi tim juara
dunia tersebut. Sayangnya semua serangan Kroasia
dapat dipatahkan oleh Gerard Pique dkk.
Sampai akhir babak pertama kedua tim bermain
imbang tanpa gol 0-0.
Tim Matador Spanyol akhirnya berhasil membobol
Kroasia dengan skor 1-0, dalam laga penyisihan
grup C Euro 2012 yang digelar di Arena Gdansk,
Polandia, Selasa (19/6/2012) dinihari Wib.
Satu-satunya gol yang tercipta di pertandingan
itu lewat kaki Navas pada menit ke-83.
Tanggal 19-6-2012
Upload Gambar
Video Barcelona VS Real Madrid 2012 ( 2 - 2 )